Roster Sebagai Penghias dan Pembatas Teras Rumah
Roster atau yang biasa dikenal juga dengan nama loster merupakan elemen dalam bangunan yang biasanya digunakan sebagai lubang angin atau ventilasi udara, yaitu sebagai alat untuk pertukaran udara pada bangunan. Model dan bahan pembuat roster juga bermacam-macam.
Terlepas dari fungsi utama yang disandang oleh roster, ternyata material bangunan ini dapat dimanfaatkan lebih luas lagi. Dengan kreatifitas dalam menyusun atau merangkainya dan juga ketepatan dalam memilih motifnya, maka roster dapat menciptakan estetika tersendiri pada bangunan rumah.
Seperti halnya apabila dijadikan sebagai pembatas pada teras rumah, ini akan memunculkan kesan tersendiri. Unik, indah, elegan, tradisional, bahkan kesan minimalis akan semakin membuat teras rumah semakin apik saja.
Dengan demikian roster bukan hanya sebagai pembatas teras, namun juga dapat memberikan nuansa yang berbeda. Pembatas ini juga berguna untuk menjaga privasi dari pandangan yang berasal dari rumah tetangga Anda, walupun tidak menutup secara total namun paling tidak sudah dapat dijadikan sebagai penghalang pandangan mata secara utuh.
Berarti pembatas ini dijadikan seperti halnya sebuah kisi-kisi, yaitu walaupun ada pembatas namun tidak tertutup secara penuh karena elemen penyusunya adalah roster. Selain itu pemasangan roster ini juga dapat dijadikan untuk menangkal sinar matahari agar tidak menerpa teras secara langsung, terutama sinar matahari pada siang dan sore hari.
Memanfaatkan roster sebagai pembatas pada teras rumah dapat juga dikombinasikan dengan elemen bangunan yang lainnya. Seperti pagar besi, beton, batu bata merah, bata muka, dan lain-lain. Pemasangannya pada bagian samping teras secara penuh maupun sebagian, dapat juga dipasang pada sebagian dari area depan teras.
Tentu saja semua itu dengan melihat kondisi dan kebutuhan agar keindahan tercipta namun juga dapat berguna sesuai dengan tujuan pemasangannya.
Penerapannya dapat disusun hingga membentuk sebuah persegi panjang, seperti bujur sangkar, atau mungkin penyusunannya membentuk garis vertikal yang memanjang dan dapat juga secara horisontal.
Itu semua sebaiknya disesuaikan dengan tema bangunan, tentu saja ini membutuhkan kreatifitas dalam menyusun bentuk yang diinginkan. Jangan lupa juga pilihlah model yang sesuai dengan tema bangunan rumah anda.
Jadi simpulannya adalah jika Anda hendak memasang susunan roster pada teras rumah maka tentukanlah untuk apa memasangnya, hanya sekedar sebagai penghias teras atau ada tujuan yang lainnya. Dan yang tak kalah pentingnya adalah model serta bagaimana bentuk susunan rosternya, karena ini akan berkaitan dengan tema bangunan rumah.
Selain roster yang dijual secara umum di pasaran, dapat juga menggunakan batu bata yang disusun secara rapi dan diberi jeda sebagai lubang pada setiap deret susunannya. Seperti tampak pada gambar di atas justru itu akan terkesan unik, dan lebih murah. Namun dari segi kekuatannya tentu lebih berpihak kepada roster.
Semoga bermanfaat...
Gabung dalam percakapan