Cara Tepat Menata Handuk Mandi pada Tempat Penyimpanan
Salah satu manfaat mandi adalah untuk membersihkan tubuh dari berbagai kotoran yang menempel, baik itu yang terlihat secara kasat mata maupun tidak. Dan sudah menjadi hal yang wajar jika umumnya orang akan memakai handuk untuk mengeringan tubuh setelah mandi.
Handuk akan terlihat kotor bahkan menjadi bau setelah beberapa kali digunakan maka agar terlihat bersih dan wangi kembali, handuk akan dicuci secara berkala untuk jangka waktu tertentu.
Mencuci handuk secara berkala tentu akan menghilangkan kuman, bakteri, serta jamur yang bersarang pada serat-serat handuk.
Setelah dicuci dan dirasa sudah kering, biasanya handuk tidak langsung dipakai tetapi akan disimpan untuk beberapa waktu dan akan digunakan kembali secara bergantian dengan handuk lainnya.
Lalu bagaimana cara tepat untuk menyimpan handuk mandi agar rapi, tidak menyita banyak tempat tetapi mudah ketika mengambilnya?
Handuk terbuat dari bahan yang tebal, agar tidak menyita banyak tempat dan mudah ketika mengambilnya maka ada baiknya jika menyimpannya tidak dalam bentuk lipatan persegi.
Menyimpan handuk dalam lipatan persegi biasanya akan menyulitkan ketika mengambil handuk yang berada ditumpukan tengah atau atau paling bawah. Jika tidak hati-hati, bisa saja merusak lipatan dan tumpukan handuk yang telah tertata rapi.
Maka cara tepat menyimpan handuk mandi yaitu dengan cara menggulungnya bukan melipat dalam bentuk persegi. Cara ini akan lebih mudah ketika mengambil salah satu handuk yang telah tertata rapi.
Lalu bagaimana cara menggulung handuk mandi itu?
Cara menggulung handuk mandi yaitu mula-mula lipatlah seperti biasa yaitu dengan mempertemukan kedua ujungnya hingga terbentuk lipatan panjang. Kemudian lipat lagi dengan cara mempertemukan kedua ujungnya hingga terbentuk lipatan persegi panjang, setelah itu gulunglah secara rapi dan padat.
Handuk yang telah digulung siap ditata pada tempat penyimpanan, silakan tumpuk dan tatalah secara rapi dengan ujung gulungan berada pada posisi depan dan belakang bukan secara menyamping, berdiri, apalagi melintang.
Tujuan menggulungnya secara padat adalah agar lebih ringkas sehingga tempat penyimpanan dapat memuat lebih banyak.
Nah menata handuk pada rak penyimpanan dengan cara menggulung akan memudahkan ketika mengambil salah satu handuk dari tumpukan tanpa harus merusak tatanan yang berada di atasnya. Entah itu yang berada pada posisi tengah atau bawah sendiri, sehingga tatanan tidak tetap rapi tidak amburadul.
Secara estetika pun akan terlihat lebih indah, apalagi jika tumpukan dari gulungan-gulungan handuk itu warna-warni. Ini akan memberikan kesan tersendiri, mengingat warna dan bentuk juga merupakan bagian dari elemen pembentuk ruang.
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat...
Gabung dalam percakapan